SEJARAH TERBENTUKNYA ITTDI JAWA TENGAH


Tanggal 1 Februari 2014 merupakan momentum yang sangat spesial bagi kawan-kawan alumni Asisten Transfusi Darah (ATD) maupun bagi Paramedis Teknologi Transfusi Darah (PTTD) di jawa Tengah, karena di tanggal ini Ikatan Teknisi Transfusi Darah Indonesia (ITTDI) Jawa Tengah telah resmi dibentuk dan dikukuhkan oleh ketua ITTDI Pusat dengan susunan pengurus. 

Ketua              : Asrori                         (UDD PMI Kab. Jepara) 
Wk. Ketua I    : Cilia Danis Peni R.    (UDD PMI Daerah Jawa Tengah) 
Wk. Ketua II   : Korini Pinangesti      (BDRS RSU. Soewondo Pati) 
Wk. Ketua III  : M. Dulqoful              (UDD PMI Kab. Kebumen) 
Wk. Ketua IV  : Sumpeno                   (UDD PMI Kab. Sragen) 

Sekretaris          : Titik Desywati         (UDD PMI Kota Semarang) 
Wk. Sekretaris  : Anis                          (BDRS RSU. Soewondo Pati) 

Bendahara         : Subekti                     (UDD PMI Kota Semarang) 
Anggota 
     1. Muji Astuti                                        (UDD PMI Kota Semarang) 
     2. Suyanti                                              (UDD PMI Kota Surakarta) 
     3. Aris                                                   (UDD PMI Kab. Temanggung) 
     4. Abdul Gofur                                      (UDD PMI Kab. Rembang) 
     5. Lusiana                                              (UDD PMI Kab. Sragen) 

Acara itu bisa berjalan dengan sukses karena kerja keras dari panitia kecil dengan Ketua M. Dulqoful atau biasa disapa dengan mas dol (dari UDD PMI Kebumen) yang dibentuk pada tanggal 24 Januari 2014 dikantor UDD PMI Kota Semarang, dan panitia kecil ini terbentuk karena kerja keras dari kawan-kawan UDD PMI Kota Semarang (Bu Beti, Bu Desi, Bu Muji, Bu Anis, dkk) untuk itu kita harus berterimakasih kepada mereka, semoga dengan terbentuknya ITTDI ini bisa membawa kesejahteraan bagi anggotanya..

Panitia Pembentukan Ikatan Teknisi Transfusi Darah Indonesia (ITTDI) Jawa Tengah yang sekarang menjadi Perkumpulan Teknisi Pelayanan Darah Indonesia (PTPDI) Jawa Tengah 

MC Membacakan susunan Acara Seminar dan rapat Pembentukan ITTDI Jateng

Ketua Umum ITTDI Pusat yang sekarang PTPDI Pusat Muhammad Cahyo, Memberikan arahan,  bimbingan dan motivasi pada pembentukan ITTDI Jateng 

Peserta Seminar dan pembentukan ITTDI Jateng yang diikuti oleh perwakilan anggota ITTDI Kabupaten/ Kota se-Jateng, mereka sangat semangat dan antusias dalam mengikuti proses berjalanya kegiatan 

dr. Yulia (Dosen Polbitrada PMI Kota Semarang) memberikan Materi pada Seminar Pembukaan Pembentukan ITTDI Jateng

Ketua Panitia Pembentukan ITTDI Jateng Abdul Ghofur (UDD PMI Kebumen) memberikan cidera mata kepada Ketua Pengurus Pusat ITTDI Pusat Jakarta Muhammad Cahyo, dan kepada Perwakilan ITTDI Tetangga Yogyakarta. 

Pengurus Pusat ITTDI Muh Ali memimpin Jalanya Pembentukan ITTDI Jateng, yang didampingi Oleh Aris Budianto (BDRS RSU Temanggung) sebagai Wakil Sidang, dan Notulen Subekti (UDD PMI Kota Semarang) 

Pengurus Pusat ITTDI Muh Ali membacakan hak Suara yang dibeikan kepada kandidat calon ketua Umum ITTDI Jateng dengan di saksikan Wakil Ketua Siang Aris Budianto (ITTDI Temanggung), Subekti (ITTDI Semarang), serta perwakilan peserta dari masing - masing Korwil di Jawa Tengah. 

Ketua ITTDI Yogyakarta Dannu memberikan Sambutan, motivasi dan arahan akan terbentuknya ITTDI Jawa Tengah

TIM pembentukan ITTDI Jawa Tengah yang penuh Optimis dan Semangat dalam menyongsong hari esok yang lebih baik

Peserta Pembentukan ITTDI Jateng Ngopi sejenak menghilangkan penat... ini bukan lobi - lobi lho... hanya penghilang penat sesaat.. hehehehe...

Ketua ITTDI Pusat Muh Cahyo memberikan Baju Organisasi kepada Ketua terpilih ITTDI Jawa Tengah Asrori

 
Ketua ITTDI Pusat Muh Cahyo memberikan cidera mata kepada ketua terpilih ITTDI Jawa Tengah Asrori untuk dapat mengemban tugas di Jawa Tengah

 
Meski berbeda beda pilihan kita tetap rukun dan guyub, selalu senyum demi Organisasi tercinta ITTDI Jateng

 
Foto Bersama Ketua ITTDI Pusat, Ketua Terpilih, Pengurus ITTDI Jateng, dan segenap panitia Pembentukan ITTDI Jateng

 Selfi dulu ach... sama ketua terpilih ITTDI Jawa Tengah hehehe...

Peserta sangat antusias mengikuti jalanya pelantikan Pengurus ITTDI Jawa Tengah... Semoga Allah memudahkan segala urusanya...
Share on Google Plus

About ITTDI JAWA TENGAH

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar